Pesan Menyayat Hati Warga Gaza Yang Kelaparan

0

JAKARTA, OKENESIA.COM- Agresi militer Israel terhadap warga Jalur Gaza, Palestina membawa dampak buruk terhadap seluruh sendi kehidupan. Perang genosida ‘Badai Al-Aqsha’ sejak 7 Oktober 2023 hingga saat ini sudah memasuki lima bulan, telah melumpuhkan kehidupan.

Saat ini, utara Jalur Gaza menghadapi pembantaian massal (genosida) akibat bantuan makanan yang tidak masuk.

Pasokan gandum, tepung, beras, dan makanan hewan telah habis, dan tidak tersisa makanan bagi warga utara Jalur Gaza. Demikian laporan dikutip Okenesia.com dari Paltoday, Senin (19/2/2024).

Anak-anak meninggal dan menjadi syuhada, karena tidak adanya makanan akibat pendudukan Israel menghalangi masuknya bahan makanan di utara Jalur Gaza.

Semua warga di utara Jalur Gaza telah mengalami penurunan berat badan akibat tidak adanya distribusi makanan dan minuman.

“Kami, saudara-saudara anda di utara Jalur Gaza, mengeluarkan peringatan terakhir sebelum kami mati akibat kelaparan dan genosida yang dilakukan oleh penjajah Israel,” demikian ungkapan warga Utara Jalur Gaza. (top/**)

Comments
Loading...
error: Content is protected !!