BANGGAI, OKENESIA.COM- Bupati Banggai Ir. H. Amirudin, S.P., M.P., M.M., didampingi Wakil Bupati Drs. H. Furqanuddin Masulili, M.M., serta Sekretaris Daerah Ir. Moh. Ramli Tongko, S.Sos., S.T., M.Si., menghadiri acara Malam Kenal Pamit Kapolres Banggai yang digelar di Astaka Mirqan, Kompleks Perkantoran Bukit Halimun, Luwuk Selatan, Sabtu (10/01/2026).
Kegiatan tersebut diselenggarakan sehubungan dengan pergantian pejabat Kapolres Banggai. Jabatan Kapolres Banggai yang sebelumnya diemban oleh AKBP Putu Hendra Binangkari, S.I.K., kini resmi diserahterimakan kepada AKBP Wayan Wayracana Aryawan, S.I.K., yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Tolitoli.
Sementara itu, AKBP Putu Hendra Binangkari mendapat amanah baru sebagai Wakapolresta Bandung.
Dalam sambutan singkatnya, Bupati Banggai H. Amirudin menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bergabung di Kabupaten Banggai kepada AKBP Wayan Wayracana Aryawan.
Ia berharap terjalin kolaborasi yang baik antara Pemerintah Daerah, Polres Banggai, serta seluruh unsur Forkopimda dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat.
“Satu kata yang ingin saya sampaikan kepada Pak Putu, beliau adalah sosok yang berintegritas,” ujar Bupati Amirudin mengakhiri sambutan perpisahannya.
Diketahui, Bupati Amirudin jarang memberikan sambutan secara langsung dan biasanya diwakili oleh Wakil Bupati, kecuali pada momen-momen tertentu.
Sementara itu, dalam sambutannya, AKBP Putu Hendra Binangkari menyampaikan rasa bahagia dan terima kasih atas kebersamaan yang telah terjalin selama bertugas di Kabupaten Banggai.
Ia mengaku banyak memperoleh pelajaran berharga, khususnya tentang persaudaraan yang tak ternilai dan tak terbatas.
“Atas nama pribadi dan keluarga, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk Ibu-Ibu Bhayangkari, atas kebersamaan dan dukungan selama ini,” ungkapnya.
Ia menegaskan bahwa integritas merupakan hal yang tidak bisa ditawar, kompetensi harus terus berjalan, dan kedekatan akan terbangun dengan sendirinya.
“Kami yakin orang-orang baik akan selalu dipertemukan dengan hal-hal baik. Terima kasih Bapak Bupati yang telah memberikan teladan dan menjadi role model dalam perjalanan karier dan kehidupan kami,” tuturnya dengan suara bergetar.
Kapolres Banggai yang baru, AKBP Wayan Wayracana Aryawan, lulusan Akademi Kepolisian dengan penugasan awal di Kelapa Dua, Depok, dalam sambutannya memohon izin untuk menitipkan diri dan keluarga kepada masyarakat Kabupaten Banggai.
Ia menyatakan komitmennya untuk melayani masyarakat, mendukung seluruh program pemerintah daerah, serta membangun sinergi dan kerja sama lintas sektor.
“Saya berharap dapat menjalankan amanah ini dengan profesional, melayani masyarakat dengan tulus, serta berkontribusi bagi kemajuan Kabupaten Banggai,” ujar mantan Kapolres Tolitoli tersebut.
Acara Malam Kenal Pamit Kapolres Banggai tersebut turut dihadiri oleh Kajari Banggai, Dandim 1308/Luwuk Banggai, Danpos AL (diwakili), Danki C Senapan 714/Suntuwu Maroso, Ketua Pengadilan Agama Luwuk, Wakapolres Banggai, para pejabat utama Polres Banggai, Ketua dan anggota Bhayangkari, Kepala Pos SAR Luwuk, pimpinan KPU dan Bawaslu Kabupaten Banggai, pimpinan perbankan, pimpinan OPD, para asisten dan kepala bagian Setda Kabupaten Banggai, para camat, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh perempuan, tokoh pemuda, serta undangan lainnya. (top/*)