Buka Puasa Bareng Pewarta Upaya Kepala Kantor Imigrasi Banggai Pererat Silaturahmi
BANGGAI, OKENESIA.COM- Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Kelas II Non TPI Banggai, Octaveri mengagendakan buka bersama (bukber) bareng para pewarta yang berlangsung di Swiss-Belhotel, Luwuk, Jumat (29/3/2024).
Di kesempatan bukber bareng pewarta di Kabupaten Banggai berlangsung sederhana. Octaveri yang telah bertugas selama lima bulan mengaku, berbangga hati dapat bertatap muka dengan para pewarta.
Diakuinya, tak banyak media yang dikenalinya. “Pertemuan malam ini bisa mengenal teman-teman lain. Kalau ada yang kurang dikonfirmasi ke staf saya, silakan ke saya. Pintu selalu terbuka, untuk silaturahmi. Saya sangat open dengan teman-teman media,” tutur Veri, begitu ia disapa.
Silaturahmi bersama pewarta senantiasa dibudayakan. Sebelum bertugas di Kabupaten Banggai, tugas yang melekat di dirinya selalu bersentuhan dengan pewarta. “Saya tugas di Kendari sebelum di sini. Saya pernah ditugaskan menjadi Kasubag Humas Kantor Imigrasi Kepri (Kepulauan Riau). Sebelumnya di Direktorat, ajudan protokol Pak Rony Sompo,” ungkap Veri yang didampingi Kasubsi informasi, Kantor Imigrasi Banggai, Ridwan dan Kasubsi Teknologi, Eko.
Ia mengakui bahwa kiprah pewarta sangat membantu tugas-tugas keimigrasian.
Di momen silaturahmi itu, Veri menguraikan secara singkat program Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai. Tak ada program khusus Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai, tapi program itu hanya menjalankan tugas sesuai dengan target kinerja Kantor Imigrasi pusat.
Secara garis besar, tugas imigrasi adalah melakukan pengawasan terhadap orang asing. Tugas imigrasi bagi Warga Negara Indonesia (WNI) dan Warga Negara Asing (WNA). Pengawasan terhadap warga asing, baik itu tenaga kerja asing (TKA) hingga wisatawan.
Selain tugas pengawasan, melekat pula tugas pelayanan penegakan hukum, fasilitator pembangunan serta mendukung program Pemda Banggai.
Ia menyebut bahwa potensi wisata cukup besar yang dimiliki Kabupaten Banggai. Destinasi tujuan wisatawan asing, kedatangan orang asing mengalami peningkatkan. Walaupun para wisatawan asing itu menuju Togean, wilayah destinasi di Kabupaten Tojo Una Una, tapi telah melewati Luwuk.
Veri menjelaskan bahwa pemohon paspor kebanyakan yang hendak umrah dan haji. Kantor Imigrasi menyiapkan aplikasi easy paspor. Ini merupakan program nasional.
Kantor Imigrasi Banggai memiliki wilayah kerja enam kabupaten. Kabupaten Banggai, Banggai Kepulauan, Banggai Laut, Tojo Una Una, Morowali serta Kabupaten Morowali Utara. Dari enam kabupaten itu, hanya satu perwakilan UKK di Morowali. Selebihnya, Kantor Imigrasi memberikan pelayanan terhadap kabupaten-kabupaten lainnya. (top)