Herwin-Hepy Kantongi Rekomendasi Partai Hanura

0

BANGGAI, OKENESIA.COM- Ikhtiar Herwin Yatim menjadi salah satu kontestan di Pilkada Banggai, terwujud. Ya, Partai Hanura merestui Herwin Yatim yang menggandeng Hepy Yeremia Manopo menjadi pasangan calon Bupati & Wakil Bupati Banggai di kontestasi Pilkada Banggai yang bakal dihelat tanggal 27 November tahun ini.

Partai besutan Osman Sapta Odang itu merestui langkah Herwin-Hepy dengan memberikan surat persetujuan parpol yang sebelumnya disebut format B1.KWK.

Herwin Yatim yang didampingi Hepy Yeremia Manopo menerima secara resmi surat persetujuan Partai Hanura. Agenda itu berlangsung di gedung pertemuan kediaman Ketua Umum DPP Partai Hanura, Jakarta, Senin (13/8/2024) pagi ini.

“Alhamdulillah…Rekom B.Persetujuan Parpol.KWK Partai HANURA…hari ini tgl 12 Agustus 2024,” tulis Herwin Yatim via pesan WhatsApp.

Selain Herwin-Hepy yang menerima surat persetujuan itu, bakal calon Bupati /Wakil Bupati Morowali Utara, Dr. Delis Jukarson Hehi-Djira serta bakal calon Wali Kota Palu/Wakil Wali Kota Palu, Hadiyanto Rasyid-Imelda Liliana Muhdin juga mendapatkan surat serupa yang diserahkan langsung Ketua Umum DPP Partai Hanura, Osman Sapta Odang.

Herwin Yatim merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Banggai. Partai banteng moncong putih ini ketika Pemilu 2024 medio Februari tahun ini hanya mampu mengoleksi 6 kursi di Parlemen Teluk Lalong.

Raihan 6 kursi itu, tak cukup syarat untuk mengusung satu pasangan calon kepala daerah. Itulah sebabnya, Herwin Yatim menggandeng Partai Hanura yang memiliki 1 kursi untuk memenuhi syarat 20 persen atau 20 persen kursi keterwakilan DPRD Banggai untuk pencalonan usungan satu paket pasangan calon. (top)

 

Comments
Loading...
error: Content is protected !!