Hizbullah Tembakkan Roket ke Israel, 3 Terluka

0

JAKARTA, OKENESIA.COM- Sekitar sembilan puluh roket ditembakkan dari wilayah Lebanon ke Israel hingga melukai tiga orang. Magen David Adom, Layanan penyelamatan di Israel melaporkan bahwa serangan teridentifikasi di sembilan lokasi, dan menyebabkan korban luka dengan melukai seorang anak lelaki berusia 17 tahun, seorang pria berusia 52 tahun dan seorang pria berusia 75 tahun, sementara seorang pria lainnya terluka saat bergegas ke tempat penampungan.

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) dalam sebuah pernyataan, seperti dilaporkan kantor berita Xinhua, mengatakan bahwa militan Hizbullah di Lebanon menembakkan sekitar delapan puluh proyektil dalam waktu lima menit ke Krayot, beberapa kota di utara Haifa, dan wilayah Galilea. Akan tetapi, “Sebagian besar proyektil berhasil dicegat, dan proyektil yang jatuh teridentifikasi di area tersebut,” kata IDF dilansir dari NDTV.

Selain itu, IDF juga mencegat dua pesawat nirawak peledak dari Lebanon di area Galilea. Tak seberapa lama, rentetan 10 roket lainnya kemudian ditembakkan dengan menargetkan wilayah Galilea Barat dan Krayot, sementara beberapa roket jatuh di lapangan terbuka.

Otoritas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Nasional Israel melaporkan bahwa roket Lebanon yang mendarat di wilayah Israel telah membakar beberapa kendaraan, dengan satu proyektil menghantam sebuah apartemen dan proyektil lainnya menghantam halte bus, yang menyebabkan kerusakan.

IDF melaporkan bahwa sepanjang Senin (12/11/2024), total sekitar 175 roket telah ditembakkan oleh pasukan Hizbullah Lebanon ke wilayah Israel utara. Namun IDF telah membalas dengan menyerang balik para peluncur roket di wilayah Lebanon selatan tersebut. (zul/*)

Comments
Loading...
error: Content is protected !!