PWI Banggai Gelar Konferkab III, Siapkan Regenerasi Kepemimpinan

0

BANGGAI, OKENESIA.COM- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Banggai, Banggai Kepulauan dan Banggai Laut menggelar Konferensi Kabupaten (Konferkab) ke-III di Sekretariat PWI Banggai, Kamis (13/11/2025).

Kegiatan yang dihadiri puluhan pewarta ini menjadi momentum penting bagi organisasi profesi wartawan tersebut dalam menentukan arah kepemimpinan baru untuk periode 2025–2028.

Sidang Konferkab dipandu oleh Sekretaris PWI Sulawesi Tengah, Temu Sutrisno, didampingi Ketua Dewan Kehormatan PWI Sulteng, Mahmud Matangara.

Agenda utama konferensi adalah pemilihan ketua baru menggantikan Iskandar Djiada yang telah menakhodai PWI Banggai selama dua periode.

Dalam kesempatan itu, Iskandar Djiada menyampaikan laporan pertanggungjawaban kepengurusan periode 2022–2025.

Ia menguraikan sejumlah capaian dan program organisasi yang telah dijalankan selama tiga tahun terakhir, termasuk penguatan kapasitas anggota serta kemitraan dengan berbagai pihak.

Konferkab III PWI Banggai diharapkan dapat melahirkan kepengurusan baru yang solid, profesional, dan mampu melanjutkan estafet kepemimpinan untuk memperkuat peran PWI dalam dunia jurnalistik di Kabupaten Banggai. (top)

Comments
Loading...
error: Content is protected !!