MTsN 1 Banggai Butuh Tambahan Mobiler

0

BANGGAI, OKENESIA.COM- Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Banggai membutuhkan tambahan mobiler, semisal kursi dan meja. Fasilitas itu untuk menunjang kenyamanan prosesi belajar mengajar anak didik.

Demikian harapan disampaikan Kepala MTs Negeri 1 Banggai, Jamil Hasyim kepada pewarta di sela-sela memantau penerimaan siswa baru tahun ajaran 2024-2025, Senin (20/5/2024).

Jamil mengakui, sekolah yang dipimpinnya di bawah kendali Kementerian Agama. Namun perlu dipahami, tanggung jawab pendidikan merupakan tanggung jawab bersama.

“Atas nama Kepala Mts Negeri 1 Banggai, kami berharap, agar pemerintah daerah memberikan fasilitas. Dengan bantuan itu akan menunjang peningkatan sumber daya manusia,” ungkap Jamil.

Selama ini, pemenuhan fasilitas penunjang sekolah sifatnya mandiri dan mengandalkan bantuan orang tua siswa.

“Kami butuh perhatian. Lembaga ini butuh isi. Isi di dalamnya kursi dan meja. Apalagi dengan perkembangan dunia saat ini, semakin pesat. Artinya, berlomba-lomba dengan perkembangan dunia pendidikan. Kami mampu beradaptasi dan bersaing di era kompetitif. Bagaimana bersaing kalau tidak didukung infrastruktur,” ujar Jamil.

Dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir ini, MTs Negeri 2 Banggai, tak mendapatkan sentuhan bantuan mobiler. Fasilitas yang digunakan siswa saat ini, telah berusia lama.

Sebagian besar kursi dan meja sudah rusak. “Alhamdulillah, belum lama ini kami dapat bantuan kursi plastik 20 buah. Bantuan ini melalui kepala bidang di Dinas P2KB Banggai, kami terima kasih ke pak bupati. Dua puluh lima 25 kursi itu tanpa meja. Kursi meja yang sekarang digunakan anak-anak so bagoyang,” katanya.

Taksiran kebutuhan mobiler itu tutur Jamil, sama dengan jumlah siswa. Secara keseluruhan siswa MTs Negeri 1 Banggai berjumlah sekira 1.000 anak. “Paling tidak, ada tempat duduk yang layak bagi anak-anak kami,” ungkap Jamil.

Ia menegaskan bahwa harapan bantuan mobiler itu memang tidak menitikberatkan kepada pemerintah. Sebab, pendidikan merupakan tanggung jawab bersama.

“Pendidikan cukup pesat di era kompetitif. Persaingan-persaingan itu harus didukung oleh fasilitas. Paling tidak, ada sentuhan,” tuturnya.

MTs Negeri 1 Banggai yang terletak di Jalan S. Parman, Kelurahan Luwuk, Kecamatan Luwuk, Kabupaten Banggai, menjadi salah satu sekolah favorit di Luwuk.

Hal itu dapat dibuktikan dengan jumlah peminat yang mendaftarkan diri di sekolah tersebut.

Sejak dibuka keran pendaftaran hingga saat ini, jumlahnya sudah mencapai angka 300 lebih calon siswa. (top)

Comments
Loading...