Petani Ambil Peran dalam Pilpres 2024, Relawan Petanies Lahir di Galesong
Galesong, Takalar, Okenesia.com – Petani Muda di Galesong Ahmad Husain, Jum’at (21/07) menginisiasi Jaringan Relawan dari kelompok Petani “Petanies” untuk mensukseskan Anies Baswedan di pemilihan presiden 2024.
Baca juga: PKS Konsisten Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024
Ahmad Husain yang tercatat sebagai Bacaleg Nasdem untuk DPRD Kab. Takalar Dapil 4, menyampaikan bahwa keinginannya membentuk jaringan relawan petani untuk Anies adalah sebagai langkah kongkrit petani membangun bangsa.
menurutnya, petani perlu terlibat aktif sebagai penggerak perubahan, utamanya di ranah politik, dengan aktif melakukan sosialisasi calon presiden yang dinilai dapat berpihak atau konsern pada kemajuan pertanian.
“Umumnya kita melihat para politisi menjual issu-issu seputar pertanian, namun petani tidak terlibat aktif dalam merangkai issu tersebut, sehingga terkesan bahwa petani sebagai objek saja. sekarang petani harus jadi subjek untuk kemajuan mereka”.
secara formal, Ahmad Husain berencana untuk menggalang dukungan yang lebih luas melalui jaringan relawan Petanies.
Baca juga: PKS Ingin Cawapres Anies Baswedan Dipilih Secara Rasional dan Objektif
Ia berharap relawan ini dapat sukses dideklarasikan secara publik pada Agustus mendatang.
Menyinggung soal sosok Anies, Ahmad Husain menilai bahwa sosok Anies Baswedan adalah calon yang memiliki visi dan integritas yang kuat. selain itu, rekam jejak Anies bersih dan dikenal sebagai tokoh yang toleran dengan mengakomodasi kepentingan masyarakat Jakarta yang multikultur.
adapun soal wacana Anies hanya banyak omong, Ahmad Husain merasa bahwa masyarakat akar rumput malah butuh sosok yang komunikatif, mampu menjelaskan kebijakannya dengan bahasa sederhana agar masyarakat bisa terlibat dalam pembangunan sebagai subyek.
“Anies sangat cerdas mengkomunikasikan gagasannya, sehingga gagasan yang besar terasa sederhana, bahkan rakyat biasa pun bisa terlibat dalam mewujudkan gagasan-gagasan yang disampaikan Anies”.
Baca juga: Mengupas Sosok sang Pemimpin Autentik
Agenda-agenda kedepan yang akan kami lakukan, selain mengembangkan jaringan relawan, juga melakukan fundraising dari para pendukung pak Anies yang ingin menopang pergerakan kami di kalangan petani.