Archer Fespati Banggai Raih Prestasi Gemilang di Panahan Se Sulawesi

0

PALU, OKENESIA.COM- Archer Federasi Seni Panahan Tradisional Indonesia (Fespati) Kabupaten Banggai kembali mencatatkan prestasi gemilang di ajang Magau Fespati, lomba panahan tradisional se Sulawesi. Agenda yang diinisiasi Fespati Sulteng ini berlangsung selama dua hari, Sabtu dan Ahad (25-26/11/2023) di lapangan KONI, Kelurahan Tatura, Kota Palu.

“Alhamdulillah, atlet Fespati Banggai kembali berprestasi dan membawa harum nama Kabupaten Banggai dalam event Magau Fespati, lomba panahan tradisional se Sulawesi di Kota Palu,” tulis Ketua Fespati Banggai, H. Iswan Kurnia Hasan via WhatsApp kepada Okenesia.com, Senin (27/11/2023).

Pencapaian gemilang di ajang ini, menambah koleksi prestasi Fespati Banggai. Di lomba panahan tradisional se provinsi di Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo yang digelar di Kabupaten Gorontal, archer Fespati Banggai menorehkan prestasi membanggakan.

Kini, prestasi gemilang itu kembali ditunjukkan para atlet andalan Fespati Banggai. Berikut pencapaian archer Fespati Banggai.

Juara 1 kualifikasi akhwat untuk jarak 25 meter diraih Suci Bunyamin dari Darul Hikmah Archery Banggai.

Juara 1 eliminasi akhwat jarak 25 meter diraih oleh Suci Bunyamin. Suci juga mencatatkan namanya sebagai peraih juara 2 kualifikasi akhwat jarak 60 meter. Juara 4 eliminasi akhwat 60 meter juga diraih Suci Buyamin.

Berikutnya, juara 3 eliminasi tingkat SMP diraih oleh Susno dari Wahdah Archery Banggai. Juara 2 eliminasi tingkat SMA diraih Fidyah dari Darul Hikmah Archery Banggai. Juara 4 eliminasi tingkat SD diraih Mutia dari Wahdah Archery Banggai.

Dengan pencapaian itu, atlet Fespati Banggai mengoleksi 2 emas, 2 perak dan satu perunggu. (top/**)

Comments
Loading...